Sejak semalam, media sosial Twitter diramaikan dengan sebuah tweet yang menyatakan lagu 'Superman' milik Super Junior menjiplak lagu Indonesia. Pernyataan tersebut datang dari produser sebuah boyband asal negeri ini. Benarkah?
"LAGUNYA SUPER JUNIOR - SUPERMAN PLAGIAT LAGUNYA NSG STAR - WE ARE SUPERSTAR!!!" tulis @nsgstar, produser boyband Indonesia NSG STAR melalui akun twitter pribadinya, Senin (8/8/2011) pukul 22.23 WIB.
Ia mengklaim lagu yang telah beberapa kali dibawakan Super Junior untuk membuka penampilan mereka di beberapa program musik sejak minggu lalu itu memplagiat karyanya yang berjudul 'We are Superstar'.
Nada kedua lagu tersebut memang bisa dibilang mirip satu sama lain. Hanya saja lagu NSG STAR berbahasa Indonesia sementara Super Junior tentu saja berbahasa Korea.
Sementara lagu 'Superman' dari Super Junior sendiri tidak masuk ke dalam tracklist di album kelima mereka. Tidak ada yang tahu seperti apa lagu mereka, sebelum Super Junior comeback di Music Bank, Jumat (5/8/2011) lalu.
Berita Populer
-
Angry Birds, sebuah sedang fenomenal sekarang ini, tidak hanya bagi pengguna iphone, android dan PC game ini telah menjadi teman dalam meng...
-
Berikut ini adalah sepuluh halaman yang melejit seperti ditulis situs Penn Olson. Dalam satu bulan terakhir, beberapa merek Indonesia yang ...
-
Tayangan adzan maghrib yang ada di beberapa televisi memang menjadi tayangan yang paling ditunggu-tunggu oleh pemirsa televisi setiap hariny...
-
CEO Facebook Mark Zuckerberg mengalahkan Bos Apple Steve Jobs dan pendiri Microsoft Bill Gates sebagai pria dalam bidang teknologi dengan b...
-
Beberapa waktu lalu beredar foto mesra penyanyi Derby Romero dengan Gita Gutawa di forum internet. Dalam foto tersebut, Derby dan putri kom...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)


0 komentar:
Post a Comment